Nama
ilmiah: Musca domestica
Nama
asing: Housefly
Familia:
Muscidae
Deskripsi:
- Lalat rumah berwarna abu-abu hingga hitam dengan empat garis hitam membujur pada dada hingga ke perut.
- Tubuhnya sedikit berbulu,sayap transparan dan mata berwarna merah.
- Biasanya memiliki ukuran tubuh 6-7 mm dengan lebar sayap 13-15 mm.
- Betina cenderung memiliki sayap yang lebih besar dibanding jantan
- Jantan memiliki kaki yang relatif lebih panjang.
- Memiliki tiga mata sederhana (ocelli) dan sepasang antena yang pendek, hal itu membuatnya dapat memproses informasi visual tujuh kali lebih cepat dibanding manusia yang memungkinkan mereka untuk mengidentifikasi dan menghindari ancaman yang ada disekitarnya.
- Bersifat diurnal atau aktif di siang hari dan beristirahat dimalam hari.
- Menghancurkan dan mendaur ulang bahan organik seperti bangkai hewan, feses, susu, zat manis, buah maupun sayuran yang sudah membusuk
Komentar
Posting Komentar