Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Mengenal Lebah Madu Apis

      Mengawali penjelasan mengenai Lebah Madu Apis sp. ada baiknya kita melihat potongan ayat suci Al-Qur'an (Surah An Nahl ayat 68-69) dimana ayat tersebut menjelaskan mengenai misi yang di emban lebah untuk mengambil peran sehingga dapat bermanfaat bagi kehidupan manusia di muka Bumi ini, sesungguhnya pada yang demikian merupakan tanda-tanda kebesaran-Nya.  "Dan Tuhanmu mewahyukan kepada lebah: Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu dan di tempat-tempat yang dibuat oleh manusia. Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah di mudahkan. Kemudian dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang berpikir.            Dari ayat Al-Qur'an  tersebut kita ketahui salah satu peran dari serangga adalah menghasilkan madu yang dipe